[Warning core/JW_Controller.php: 128] Undefined array key "HTTP_ACCEPT_LANGUAGE"

Menaker Dorong Peningkatan Produktivitas Ekonomi Perempuan Melalui Wirausaha di Banyuwangi - Lentera.co
05 July 2025

Get In Touch

Menaker Dorong Peningkatan Produktivitas Ekonomi Perempuan Melalui Wirausaha di Banyuwangi

Menaker Ida saat kunjungan kerja di Banyuwangi.
Menaker Ida saat kunjungan kerja di Banyuwangi.

BANYUWANGI (Lenteratoday) - Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, mengatakan kewirausahaan perempuan dalam ekosistem ekonomi Indonesia penting untuk terus ditingkatkan, tidak hanya dari sisi jumlahnya, melainkan dari sisi produktivitasnya. Menurutnya, seperti rilis Biro Humas Kemnaker, ini merupakan potensi dalam peningkatan perekonomian guna mewujudkan pemberdayaaan peran perempuan, sekaligus dapat menurunkan angka pengangguran. Hal ini disampaikannya pada acara Sosialisasi Penyelenggara Program Bantuan Perluasan Kesempatan Kerja di bidang padat karya, di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu 20 Mei 2023.

Untuk memberikan dampak peningkatan produktivitas guna melahirkan wirausaha kepada kelompok perempuan tersebut, turut pula diserahkan bantuan program perluasan kesempatan kerja berupa program tenaga kerja mandiri (TKM) sebanyak 26 paket kepada kelompok perempuan Muslimat dan 18 paket kepada kelompok perempuan Fatayat NU.

Menaker Ida menyebut program ini merupakan hasil kolaborasi yang implementasinya diawasi bersama dengan Komisi IX DPR RI. Melalui program ini diharapkan mampu melahirkan wirausaha-wirausaha baru yang dapat menjadi roda penggerak perekonomian tidak hanya di daerah namun di tingkat nasional.

"Saat ini, Kami di Kemnaker terus melakukan inovasi melalui transformasi perluasan kesempatan kerja untuk menjawab tantangan ketenagakerjaan yang dinamis, salah satunya melakukan inovasi dan perbaikan dalam pembukaan lapangan kerja melalui penyerapan tenaga kerja di Bidang Padat Karya dan bantuan usaha pada program bantuan Tenaga Kerja Mandiri," kata Menaker Ida.

Sementara itu, dalam sambutannya, Wakil ketua komisi IX DPR RI, Nihayatul Wafiroh, menyampaikan beberapa program bantuan hasil kolaborasi Kemnaker dengan DPR RI yang telah disalurkan diantaranya yakni; telah didirikannya sebanyak 35 BLK Komunitas untuk lembaga pendidikan, program tenaga kerja mandiri (TKM) yang telah dirasakan oleh 300 kelompok yang penerapannya melibatkan 3000 masyarakat di Banyuwangi. Sementara bupati Banyuwangi Ipuk menyampaikan apresiasi atas bantuan dari Kemenaker tersebut. "Program ini bagus sekali untuk warga kami, kelompok penerima bantuan ini tentu harus disiplin tertib dalam pelaporan administrasinya," ujarnya. (Mok*)

Editor:widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.
  BENCHMARKS  
Loading Time: Base Classes  0.0004
Controller Execution Time ( Blog / Remap )  5.4144
Total Execution Time  5.4149
  GET DATA  
No GET data exists
  MEMORY USAGE  
4,438,448 bytes
  POST DATA  
No POST data exists
  URI STRING  
post/item/142077/Menaker-Dorong-Peningkatan-Produktivitas-Ekonomi-Perempuan-Melalui-Wirausaha-di-Banyuwangi
  CLASS/METHOD  
blog/item
  DATABASE:  ps_lentera (Blog:$db)   QUERIES: 334 (5.3527 seconds)  (Show)
  HTTP HEADERS  (Show)
  SESSION DATA  (Show)
  CONFIG VARIABLES  (Show)